Proses membuat dan belajar dari kesalahan adalah keterampilan hidup yang sangat berharga bagi semua orang karena pembelajaran melibatkan risiko. Setiap anak mengambil risiko, anak tidak akan selalu berhasil. Tapi anak mencoba sesuatu yang baru dan kemungkinan besar belajar dari kesalahannya untuk hasil lebih baik.
Anda dapat membantu anak anda mengatasi kesalahan dengan terlebih dahulu memastikan anak memahami bahwa setiap orang membuat kesalahan, bahkan anda sendiri. Berikan contoh kesalahan anda sendiri, yang bisa diambil pelajarannya. Pastikan anak mengerti tidak apa-apa membuat kesalahan. Kesalahan merupakan kesempatan besar untuk belajar sehingga anda dapat mencapai tujuan anda dengan berbeda pada waktu berikutnya. Kemudian, buat strategi untuk mengubah kesalahan menjadi kesempatan belajar. Dalam proses ini, anda dapat memberikan anak kesempatan untuk meningkatkan harga dirinya dan menerima tanggung jawab atas kesalahan yang telah dibuat. Jelaskan pada anak jika kesalahan adalah masalahnya, dan bukan si anak. Kemudian bantu anak untuk mengembangkan rencana positif. Bantu anak untuk melakukan hal berbeda pada waktu berikutnya, sehingga kesalahan yang sama dapat dihindari agar tidak terulang lagi.