Friday, November 10, 2017

Daftar Periksa Keselamatan Dan Keamanan Anak Di Kamar Tidur Orangtua

Gunakan daftar periksa ini berdasarkan panduan dari American Academy of Pediatrics untuk memastikan rumah Anda aman bagi anak. Pengawasan kembali keadaan rumah dianjurkan setidaknya setiap enam bulan. Setiap rumah berbeda, dan tidak ada daftar periksa yang lengkap sesuai untuk setiap anak dan setiap rumah tangga. Anda bisa menambahkan daftar lain yang anda anggap penting. 

Daftar periksa keselamatan dan keamanan anak di kamar tidur orangtua : 
Jangan simpan senjata apapun di kamar tidur. 
Jika disimpan, kunci dengan baik. 
Rumah teraman adalah rumah tanpa senjata. 
Pastikan tidak ada obat resep, perlengkapan mandi atau zat beracun lainnya yang berada dalam jangkauan anak. 
Pastikan kabel diluar dari jangkauan anak. 
Jauhkan benda kecil dan tajam seperti pisau lipat, gunting kuku dan koin dari jangkauan anak. 



Pasang detektor asap di setiap kamar tidur. 
Ganti baterai detektor asap minimal setiap enam bulan sekali. 
Pasang lapisan pelindung steker di outlet listrik. 

Share: