Terkilir atau keseleo juga biasa terjadi pada anak-anak. Kadang-kadang jika tidak diawasi, anak-anak bermain dengan ceroboh sehingga berbagai bahaya bisa terjadi pada anak, yang salah satunya terkilir atau keseleo. Terkilir atau keseleo bisa terjadi karena ligamen yang terhubung dengan tulang merenggang secara berlebihan saat anak terjatuh atau terpelintir. Walaupun ligmen anak lebih kuat dibanding orang dewasa, karena kecerobohan anak, maka risiko terkilir atau keseleo pada tangan dan kaki bisa terjadi.
Ketika anak mengalami terkilir atau keseleo usahakan agar anda tidak panik dan terlalu kuatir, tetapi lakukan beberapa langkah tindakan berikut ini :
1. Kompres dengan es batu dengan cara membungkus bagian kaki atau tangan anak pada bagian organ yang terkilir atau keseleo dengan handuk halus selama 24 jam atau 1 hari.
2. Berikan pereda rasa sakit guna meringankan nyeri akibat terkilir atau keseleo pada anak.
3. Terkilir atau keseleo dapat menyebabkan demam, berikan obat demam jika anak mengalami demam.
4. Istirahat total dengan tidak menggerakkan bagian tubuh baik kaki atau tangan anak yang terkilir atau keseleo.
5. Apabila sudah dikompres masih mengalami pembengkakan, segeralah bawa anak ke dokter untuk diperiksa lebih lanjut.